PWM Kaltim selenggarakan Rakerwil 2014
Dibaca: 2399
Samarinda, PW Muhammadiyah Kaltim sukses menyelenggarakan Rapat Kerja Pimpinan Wilayah (Rakerpimwil) tahun 2014 di SMP Muhammadiyah 1 Jl. P. Hidayatullah Gg. Bakti Samarinda (23/2). Dalam sambuntannya Drs. H. Suyatman, S.Pd.,M.M.,M.Si. selaku Ketua PWM Kaltim menyampaikan bahwa rapat ini dimaksudkan untuk apa-apa yang telah direncanakan dan dikerjakan; apa-apa yang belum dilaksanakan dan apa kendalanya; apa-apa yang akan diperbaiki dan akan dikerjakan di sisa waktu, akhir periode 2010 2015.
Kemudian juga beliau mengingatkan bahwa setiap anggota pimpinan Persyarikatan hendaknya menunjukkan keteladanan dalam bertutur-kata dan bertingkahlaku, beramal dan berjuang, disiplin dan tanggungjawab, dan memiliki kemauan untuk belajar dalam segala lapangan kehidupan yang diperlukan. Selanjutnya beliau juga mengingatkan bahwa dalam lingkungan Persyarikatan hendaknya dikembangkan disiplin tepat waktu baik dalam menyelenggarakan rapat-rapat, pertemuan-pertemuan, dan kegiatankegiatan lainnya yang selama ini menjadi ciri khas dari etos kerja dan disiplin Muhammadiyah.
Oleh karena itu, kata beliau, prinsip kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas harus terus dipedomani, penekanan keikhlasan juga mesti dilakukan supaya apa yang dilakukan pada akhirnya bernilai ibadah. Memang sudah banyak yang dilakukan tapi juga masih banyak juga yang belum dilakukan.
Rapat dihadiri oleh seluruh unsur pembantu PWM, yaitu Majelis dan Lembaga serta Organisasi Otonom tingkat wilayah seperti Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM), dan Hizbul Waton.(ay.1)
Tags:
Arsip Berita